Februari
05
“Ustadzah keretanya sudah datang
...” Celetuk Dinda dari Kelompok Bintang kepada ustadzah kelasnya. Seketika itu
juga hampir semua anak didik KB & TK Al Irsyad 01 Cilacap berlarian ke pintu
gerbang sekolah untuk melihat kereta mini yang sudah terparkir di depan
sekolah. Ya, pagi itu Selasa 29 Januari 2013 KB & TK Al Irsyad 01 Cilacap
diadakan puncak tema “Rekreasi” yaitu anak didik akan berwisata ke Benteng
Pendem. Anak didik naik kereta mini dari sekolah ke Benteng Pendem.
Sebelum berangkat ke lokasi
dengan dipandu Ustadzah Winarni, anak-anak diberi penjelasan tentang tata
tertib rekreasi dan berdo’a sebelum naik kereta mini. Asyik.....saatnya berangkat
naik kereta mini, ^.^
Dari dalam kereta, anak-anak bisa
melihat pemandangan Kota Cilacap seperti sawah dan pantai Teluk Penyu Cilacap. Anak-anak
begitu antusias saat mereka bisa melihat kapal di laut. Lagu “Naik Kereta”
anak-anak nyanyikan secara bersama-sama.
Sampai di lokasi Benteng Pendem
anak-anak juga begitu antusias, mereka bisa melihat bangunan-bangunan
peninggalan Belanda seperti Ruang Amunisi, Ruang Penjara, Ruang Klinik, Terowongan
dan lainnya. Selain bangunan peninggalan Belanda, patung Dinosaurus pun berdiri
megah di Benteng Pendem. “Ustadzah....lihat itu ada Dinosaurus” anak-anak
berteriak kegirangan. Dalam Benteng Pendem juga terdapat binatang Rusa yang
berjumlah 14 ekor. Anak-anak menghitung jumlah Rusa yang ada di sana lho, ^.^
... Perjalanan di Benteng Pendem berakhir dengan anak-anak beristirahat dan
makan bersama. Dengan dipandu ustadzah, anak-anak kembali ke sekolah dengan
menggunakan Kereta Mini.
Rekreasi merupakan salah satu
tema kegiatan di KB & TK Al Irsyad 01 Cilacap. Bisa dijadikan kegiatan
jalan-jalan di luar ruangan untuk anak-anak sehingga diharapkan anak-anak
tambah semangat belajar di sekolah, ^.^
Sekaligus untuk memperkenalkan ke anak-anak betapa
indahnya Kota Cilacap dan banyak lokasi wisata yang bisa dikunjungi di Cilacap.
Sehingga anak-anak semakin cinta dengan Cilacap, ^.^
Ditunggu jalan-jalan berikutnya ......... hehehehe
^.^